Habakuk 3:18
Hamba Tuhan yang Perkasa :
“namun aku akan bersorak-sorak di dalam TUHAN, beria-ria di dalam Allah yang menyelamatkan aku.”
(Habakuk 3:18).
Setiap orang Kristen seharusnya menjadi orang yang bahagia penuh sukacita Kristus. Namun seringkali kita lalai melakukan prinsip dan ajaran Kristus untuk menjadi orang Kristen yang seutuhnya. Dunia dapat membantah kekristenan sebagai sebuah institusi, tetapi menerima bahwa melalui Roh Allah, kita telah dijadikan serupa dengan Kristus. Kita diubahkan-Nya dari keegoisan, rasionalisme dan materialisme kehidupan saat ini. Yesus berkata kepada wanita di sumur Yakub, “Barangsiapa minum air yang akan Kuberikan kepadanya, ia tidak akan pernah haus lagi.” Wanita yang berdosa dan penuh kepahitan ini adalah simbol dari semua manusia di dunia. Kerinduan dan tangisan wanita ini adalah tangisan dan kerinduan kita. Kekecewaan dan dosanya adalah sama seperti kita. Namun Yesus sebagai Juruselamatnya menjadi Juruselamat kita juga yang memberi pengampunan kepada kita semua, senantiasa melimpahkan kegembiraan dan damai sukacita Kristus didalam hidup kita anak-anak-Nya.
Doa : Jiwa kami bersorak-sorai di dalam Engkau, Tuhan dan penebus kami. Amin.