Kisah Para Rasul 4:12
Hamba Tuhan yang Perkasa :
“Dan keselamatan tidak ada di dalam siapa pun juga selain di dalam Dia, sebab di bawah kolong langit ini tidak ada nama lain yang diberikan kepada manusia yang olehnya kita dapat diselamatkan.”
(Kisah Para Rasul 4:12).
Keselamatan adalah pemberian Allah. Direncanakan oleh Allah, dilakukan serta ditopang oleh Allah. Hanya dengan beriman kepada Kristus, maka jiwa kita diselamatkan. Bukan karena perbuatan baik atau kehebatan kita, tetapi pemberian kasih karunia Yesus sebagai anak Allah yang hidup untuk kita semua.
Kesaksian yang konsisten di Perjanjian Baru dan pernyataan para pengkhotbah Injil, mengingatkan hanya beriman di dalam Yesus Kristus yang memberi keselamatan bagi kita semua.
Doa : Tuhan Yesus, anak Allah, kami menyembah-Mu dengan segenap hati dan memuji nama-Mu yang kudus. Amin.